Alternatif TV Analog Dengan Memakai STB (Set Top Box), Dan Panduan Pemasangan STB

Pengguna TV analog atau TV dengan antena rumah/UHF normal perlu memasang DVBT2 (STB) untuk menikmati siaran digital. Sementara itu, pengguna TV digital (TV yang sudah memiliki siaran digital di perangkatnya) dapat langsung menikmati siaran digital tanpa STB. Berdasarkan penelusuran Kompas.com di situs jual beli online, harga set top box (STB) atau TV box di pasaran berkisar Rp. 200.000. atau anda bisa klik link ini untuk mendapatkan harga lebih murah.

Kutipan dari Lifewire Sinyal TV Analog ditransmisikan dengan cara yang mirip dengan sinyal radio. Dengan TV analog, sinyal video ditransmisikan dalam AM sementara audio ditransmisikan dalam FM. Sayangnya, tergantung pada jarak dan lokasi geografis TV yang menerima sinyal, sinyal tersebut dapat mengalami gangguan.

Selain itu, bandwidth yang dialokasikan untuk saluran TV analog membatasi resolusi dan kualitas gambar secara keseluruhan. Tidak seperti televisi analog, televisi digital ditransmisikan sebagai bit data informasi, seperti data komputer pada CD atau DVD. Sinyal digital terdiri dari satu dan nol, yang berarti hidup atau mati. Artinya jika TV terlalu jauh dari penyiar atau dalam posisi yang tidak diinginkan, program TV tidak akan tersedia.

Cara memasang STB (set top box) ke TV analog

  • Siapkan perangkat STB dan TV analog
  • Pastikan STB tersebut berjenis DVB-T2 yang mendukung sambungan antena pada TV analog
  • Pastikan TV analog telah dalam posisi power off atau daya mati Cabut kabel antena yang telah terpasang di TV analog
  • Sambungkan kabel antena ke port yang biasanya bernama “ANT IN” dan tersedia di bagian punggung STB
  • Sambungkan kabel HDMI dari port di STB ke TV analog Bila TV analog belum mendukung sambungan HDMI, bisa juga disambungkan dengan kabel AV yang biasanya memiliki tiga ujung konektor berwarna merah, kuning, dan putih
  • Pastikan STB telah terhubung dengan daya
  • Nyalakan STB dan TV analog Masuk ke menu pengaturan TV analog, pilih mode tampilan AV Setelah menu STB muncul, pilih opsi pencarian saluran
  • Bila daftar saluran siaran digital telah muncul, pilih opsi simpan dan segera bisa menikmati siaran digital di TV analog.
BACA JUGA  Wah Sekarang Metaverse Sudah Ada Di Platform Pembelajaran

Kemungkinan besar cara koneksi STB TV analog di atas akan berbeda tergantung jenis TV analog dan STB yang Anda gunakan. Anda biasanya dapat menemukan pengaturan STB TV analog di Buku Manual STB tersebut

Sekian Artikel dari kami semoga bermonfaat, dan terima kasih.