Pada saat ini, menggandakan WhatsApp sekarang tidak susah-susah amat. Hampir semua antarmuka/interface OS baru hadir dengan dukungan yang dapat melakukan hal itu. Sepertinya setiap antarmuka sistem berbeda, jadi kita juga perlu menyesuaikan langkah-langkahnya dengan menu yang tersedia.
Anda biasanya dapat mengakses dukungan duplikasi WhatsApp langsung dari menu pengaturan. Namun, mungkin juga tersedia secara terpisah sebagai aplikasi default untuk beberapa ponsel. Untungnya, jika Anda tidak memiliki dukungan cadangan WhatsApp, Anda tidak perlu khawatir. Ada banyak alternatif yang bisa digunakan, termasuk menggunakan layanan pihak ketiga, jadi Anda tidak perlu khawatir jika ponsel Anda tidak memiliki dukungan bawaan.
Bagi Anda yang belum mengetahui cara menggandakan WhatsApp di ponsel yang Anda gunakan, berikut penjelasan singkatnya. Namun, perlu diingat bahwa Anda mungkin perlu mengubah langkah-langkahnya karena setiap layar pada ponsel bisa berbeda.
Cara Menggandakan WhatsApp
Berikut ini kami akan memberikan 3 tips cara menggandakan whatsapp, agar kalian bisa memakai 2 nomer sekaligus di satu HP saja.
Lewat Dukungan Bawaan Handphone
Biasanya beberapa HP android telah support dual apps/ bisa menggandakan aplikasi biasanya di support di HP Xiaomi. Nah, berikut ini kami akan memberikan caranya:
- Buka halaman Settings
- Ketuk kolom penelusuran
- Masukan kata kunci misalnya “dual apps” atau yang serupa
- Ketuk menu Dual appsdari hasil penelusuran
- Ketuk Create atau tombol yang sesuai
- Lakukan pengaturan awal jika diperlukan
- Setelah di halaman utama, cari dan ketuk WhatsApp
- Aktifkan tombol Dual Apps
- Konfirmasi dengan mengetuk tombol yang sesuai
- Tutup pengaturan jika sudah selesai
- Cari ikon WhatsApp dengan tanda khusus dari daftar aplikasi
- Buka aplikasi tersebut
- Lakukan pengaturan awal untuk WhatsApp seperti biasa
Jika tidak tersedia fitur penelusuran, setelan untuk aplikasi ganda umumnya bisa ditemukan pada bagian Apps Management (Apps), Special features, maupun Additional settings. Jadi kita mungkin perlu mengeceknya satu per satu sesuai dengan handphone yang digunakan.
Apabila sama sekali tidak menemukannya, kemungkinan antarmuka sistem dari handphone yang digunakan memang belum mendukung fitur aplikasi ganda. Jadi kita pun perlu menggunakan cara alternatif seperti memasang aplikasi WhatsApp Business.
Memanfaatkan WhatsApp Business
WhatsApp Business merupakan aplikasi percakapan yang dirancang oleh Meta supaya pelaku usaha dapat menjangkau para konsumen dengan berbagai fitur lengkapnya. Kita pun bisa memakainya untuk menghubungi para pengguna WhatsApp biasa.
Yang cukup menarik, aplikasi ini bisa dipakai secara bersamaan dengan versi biasa asalkan nomor yang digunakan berbeda. Jadi kita pun bisa memanfaatkannya sebagai opsi untuk menggandakan WhatsApp jika memang menginginkannya.
- Pasang WhatsApp Business dari Google Play Store atau Apple Apps Store
- Jalankan aplikasi setelah terpasang
- Ketuk tombol Agree and continue
- Login atau buat akun menggunakan nomor yang mau dipakai
- Lakukan verifikasi sesuai petunjuk
- Izinkan akses yang diperlukan
- Masukkan nama bisnis, kategori, serta foto profil
- Klik Explore untuk menambahkan setelan akun lebih lanjut
- Klik Not now untuk melewatinya
Menggunakan Aplikasi Pihak Ketiga
Jika HP anda tidak support dual app seperti Xiaomi, anda bisa memakai aplikasi third-party atau pihak ketiga. Kami memberikan cara menggandakan whatsapp dengan memakai aplikasi Parallel Space. Berikut ini dia caranya:
- Pasang aplikasi pihak ketiga seperti Parallel Space
- Jalankan aplikasi jika sudah selesai
- Ketuk Agree and continue
- Tekan Continue kemudian izinkan beberapa permintaan akses
- Ketuk Start jika sudah selesai
- Pilih WhatsApp dari daftar aplikasi yang tersedia
- Ketuk Add to Parallel Space
- Ketuk ikon WhatsApp yang muncul
- Pasang dukungan Parallel Space 64-bit atau 32-bit jika diminta
- Ketuk Grant jika muncul permintaan akses ke sejumlah setelan
- Lakukan pengaturan WhatsApp baru seperti pada umumnya
Jelas, Parallel Space bukan satu-satunya layanan yang bisa digunakan untuk menggandakan WhatsApp. Kita juga bisa menggunakan banyak aplikasi lain yang tersedia di App Store asalkan kita memperhatikan review terlebih dahulu agar tidak kecewa nantinya.
Sekian artikel kami tentang “Bagaimana Cara Menggandakan WhatsApp Supaya Bisa Pakai Dua Nomor Berbeda”, semoga dengan adanya artikel yang kami buat dapat membantu anda, terima kasih.